Penghargaan Kepada Pemenang FLS2N dan OSAI tahun 2024
Senin, 26 Agustus 2024
Sebelum pelaksanaan upacara bendera, Kepala SMA Negeri 1 Biau bpk Dodi Supardi, S.Pd., M.PKim memberikan Penghargaan dan penguatan positif dengan memberikan sertifikat kepada dua peserta didik :
Juara 1 Tingkat Provinsi pada event FLS2N tahun 2024 cab. Tari Kreasi
1. Suci (XII Jenderal Soedirman)
2. Kirana (XII Jenderal Soedirman)
Pemberian sertifikat dan medali Emas pada event Olimpiade Sains Akademik Indonesia (OSAI) tahun 2024 atas nama peserta didik Dwi Khairussya'ban Insani Pantuko (XII - HOS TJOKROAMINOTO).
Olimpiade Sains Akademik Indonesia (OSAI) merupakan ajang kompetisi berskala nasional yang diselenggarakan oleh Braindicator dalam rangka untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia. Braindicator adalah sebuah lembaga berbadan hukum yang bergerak di bidang konsultan pendidikan dan Olimpiade Sains Nasional (OSN) yang memiliki cita-cita yang selaras dengan kementerian pendidikan dan kebudayaan untuk turut serta membangun generasi muda yang cerdas, berkarakter dan berkarya di bidang sains dan teknologi.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Apresiasi Paskibraka Provinsi dan Taekwondo Tahun 2024
- Penyambutan Paskibraka Tingkat Kabupaten Buol dan Provinsi Sulawesi Tengah Angkatan 24
- Launching Buku Antologi Puisi
- Penghargaan kepada panitia Hari Anak Nasional tingkat Kabupaten dan Provinsi Tahun 2024
- Penerimaan kembali Purna Paskibraka TKT Kabupaten Buol Tahun 2024
Silahkan Isi Komentar dari tulisan berita diatas :
Komentar :
Kembali ke Atas